Perusahan Aple Resimi Rilis iPhone 14, Berikut Daftar Harganya

Bandung – iPhone 14 dan iPhone 14 Plus resmi meluncur ke pasar global lewat gelaran Far Out pada Kamis (8/9) dinihari WIB atau Rabu (7/9) waktu setempat.

Sebelum peluncuran, penggemar produk Apple sudah mendapat sejumlah bocoran tampilan iPhone 14. Bocoran itu antara lain soal warna iPhone 14 yang diprediksi akan hadir dalam balutan hijau, ungu, biru, hitam, putih, dan merah.

“iPhone 14 dan iPhone 14 Plus punya fitur-fitur yang amat menarik,” kata Tim Cook, CEO Apple, dalam peluncuran itu.

Sejumlah fitur baru tampak mengejutkan. Misalnya, fitur panggilan SOS via satelit yang bisa dipakai di area tak terjangkau BTS.

Tak ketinggalan, ada peningkatan kapasitas kamera utama yang mencapai 12 megapixel dengan sensor lebih besar dan piksel 1,9 mikron, bukaan F1.5 dan OIS.

“Peningkatan 49 persen dalam pengambilan cahaya rendah,” demikian keterangan Apple.

Berapa harganya? “Mulai US$799 (Rp11,9 juta). [iPhone 14] Plus mulai US$899 (Rp13,5 juta),” menurut presentasi Apple.

iPhone 14 dijual mulai US$799 atau Rp11,9 juta (US$1=Rp14,888.20), sedangkan iPhone 14 Plus dilego mulai US$899 atau Rp13,5 juta.

Sementara harga iPhone 14 Pro start dari US$999 atau sekitar Rp14,9 juta dan iPhone 14 Pro Max banderolnya mulai US$1.099 atau sekitar Rp16,3 juta.

iPhone sendiri di AS baru saja merajai pasar ponsel pintar, mengambil alih tempat Android. Ini merupakan yang pertama kali untuk Apple. Sebelumnya, market share iPhone tidak pernah menyentuh angka 50 persen.

iPhone kalah bersaing dengan Blackberry, Nokia, dan Motorola yang mendominasi pasar. Kemudian pada 2010, Android langsung melesat dan terus memimpin dengan lebih dari 70 persen market share pada 2022.

Baca Juga  Mahkamah Agung (MA) Mengeluarkan Larangan Pengadilan Mencatat Pernikahan Beda Agama

“Ini adalah pencapaian besar yang mungkin saja kita lihat akan terulang di negara-negara lain di belahan dunia,” kata Jeff Fieldhack, Direktur Riset Counterpoint.

Sementara itu melansir HypeBeast, market share Android turun ke angka 70 persen di level global atau turun 7 persen dari tahun 2018. Di sisi lain, iPhone tumbuh hingga 25 persen, meningkat dari 20 persen empat tahun lalu.

Komentar